Saturday, September 10, 2016

Baca Hiburan - LG Resmi Rilis LG V20, Smartphone Pertama dengan Android 7.0 Nougat

Setelah sukses menjual salah satu smartphone paling menarik tahun lalu, LG V10, kini raksasa teknologi asal Korea Selatan tersebut resmi merilis iterasi keduanya, LG V20, dalam acara yang digelar di San Francisco, Amerika Serikat beberapa waktu yang lalu.
Perangkat yang dinobatkan sebagai smartphone pertama yang mengusung Android Nougat 7.0 ini memiliki berbagai fitur yang menarik seperti layar sekunder dan dual camera. Dari sisi spesifikasi, LG menempatkan V20 dalam jajaran perangkat high-end. Berikut adalah spesifikasi lengkap LG V20.
SpesifikasiLG V20
Sistem OperasiAndroid 7.0 Nougat
Bentang Layar5,7 inci IPS LCD
Resolusi Layar2560 x 1440 piksel (2K)
ProsesorQualcomm Snapdragon 820
Kamera Depan5 MP f/1.9
Kamera BelakangDual 16 MP f/1.8 dan 8 MP f/2.4
RAM4 GB
Ruang Penyimpanan64 GB + slot ekspansi
Baterai3200 mAh
Fitur lainsensor sidik jadi, USB type-C, audio Bang & Olufsen

Layar sekunder yang bukan sekadar gimmick

LG V20 | Screenshot 1
Sumber gambar Android Central
Salah satu senjata utama ponsel pintar seri V milik LG adalah adanya layar sekunder yang terletak di atas layar utama yang memiliki berbagai macam fungsi, seperti untuk melihat notifikasi, mengontrol musik, sampai menyimpan shortcut ke berbagai aplikasi.
Layar dengan resolusi 160 x 1040 piksel ini mengalami berbagai peningkatan dengan layar yang lebih terang dan teks yang lebih besar dari pendahulunya. Hal ini membuat layar sekunder LG V20 lebih nyaman dilihat dalam kondisi terik matahari.

Bodi metal minim eksperimen

LG V20 | Screenshot 2
Sumber gambar: Techradar
Tidak seperti smartphone flagship LG G5 dengan konsep aksesori modularnya serta LG V10 yang memiliki bodi gahar dengan rangka stainless steel, LG V20 seakan mengambil langkah yang terbilang aman dengan mengusung bodi metal khas perangkat high-end saat ini.
Bodi berbahan alumunium yang membalut layar berbentang 5,7 inci ini memang mengesankan produk kelas premium, namun langkah ini dinilai sedikit keluar jalur dari visi smartphone seri V milik LG ini.
LG V20 disebut tetap menawarkan bodi yang solid yang diklaim LG memiliki desain berstandar militer seperti pendahulunya kendati memiliki bodi berbahan metal.
Sebagai gantinya kali ini LG menyematkan sebuah tombol di sisi LG V20 untuk membuka kover belakang perangkat tersebut yang bisa digunakan mengganti baterai atau menambahkan ruang penyimpanan eksternal. Sebuah fitur yang dewasa ini jarang ditemui di lini smartphone premium.

Mengusung kamera ganda

LG V20 | Screenshot 5
Sumber gambar Droid Life
Tren yang dimulai oleh HTC One M8 beberapa tahun silam kini mulai diadopsi oleh berbagai perusahaan, seperti Apple dengan iPhone 7 Plus yang baru diperkenalkan beberapa hari lalu. LG kembali menyematkan fitur ini pada LG V20 seperti pendahulunya LG V10 dan LG G5.
Namun tidak seperti LG V10 yang memiliki kamera ganda pada kamera depan dan belakang, LG V20 hanya memiliki satu buah kamera depan 5 MP dengan bukaan f/1.9 serta lensa wide angle yang sangat cocok untuk pengguna yang hobi selfie.
Sedangkan untuk kamera belakang, LG tetap pada kombinasi dua kamera 16 MP f/1.8 dan 8 MP f/2.4 untuk situasi normal dan wide angle. Kedua kamera ini juga dapat bekerja bersama untuk menciptakan gambar dengan hasil bokeh yang mengagumkan.

Memanjakan audiophile

LG V20 | Screenshot 4
Sumber gambar Techno Buffalo
Fokus LG V10 dalam menyematkan berbagai fitur khusus untuk para pecinta musik kembali dilanjutkan oleh LG V20 dengan berbagai peningkatan kualitas khususnya di sektor rekaman audio. Saat merekam video, LG V20 mampu merekam audio dalam kualitas lossless (24 bit, 46 kHz). Sedangkan kualitas audio HD (24 bit, 192 kHz) dapat dicapai saat pengguna merekam audio saja.
Lebih dari itu, LG V20 memiliki fitur Hi-Fi Quad DAC yang mampu mengurangi distorsi harmonik sebesar lima puluh persen serta meningkatkan dynamic range dua kali lipat dibanding smartphone lain.
Selain itu, dukungan tuning dari Bang & Olufsen juga disematkan di perangkat ini. Berbagai fitur dan peningkatan ini benar-benar memanjakan para pecinta musik dan penggiat video.

Smartphone pertama dengan Android 7.0 Nougat

LG V20 | Screenshot 3
Sumber gambar: Techradar
Langkah Google menjadikan LG V20 sebagai perangkat pertama dengan Android 7.0 Nougat mengundang banyak kontroversi. Pasalnya Google selalu menggunakan lini Nexus miliknya dalam memperkenalkan iterasi Android terbaru.
Terlepas dari kontroversi ini, LG V20 mengemas Android 7.0 dengan tampilan LG UX 5.0 yang mengalami berbagai peningkatan dari segi tampilan maupun performa. LG UX 5.0 diklaim lebih ringan berkat bantuan Android Nougat yang menjadi dasar sistem operasi tersebut.
Fitur-fitur utama milik Android Nougat seperti multi-window, dukungan Vulkan API, peningkatan fitur penghemat baterai Doze, dan lain-lain tentu saja hadir di LG V20.

Dengan  V20, LG sepertinya banyak belajar dari berbagai kesalahan yang dilakukannya di masa lampau. LG V20 merupakan perangkat yang solid dengan fitur-fitur menarik yang ditunjang dengan spesifikasi yang mumpuni.
LG belum membeberkan harga yang akan dipasang untuk LG V20, namun mereka berencana memasarkan perangkat ini di berbagai negara pada akhir tahun 2016. Indonesia kebagian rilis tidak ya?
Sumber: Android Authority, GSM Arena

0 comments:

Post a Comment

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com